Powered by Blogger.
Enjoy every process of putting in all the tiny stroke is the art of painting

Featured post

CHECK OUT NEW VIDEO

HEYAAAA. semua nya, bagimana kabar kalian ? banyak yang request untuk real time video proses pewarnaan, tapi kali ini aku kasiin kalian y...

Label: manhwa

halo ^^ mungkin banyak dari kalian yang membaca artikel ini,berkeinginan untuk membuat webtoon, benar bukan ? begitu pula dengan saya, sebelumnya saya kurang percaya diri terhadap style gambar saya dan banyak ketakutan lainnya, takut cerita kurang menarik, tidak konsisten dan banyak waktu yang di habiskan hanya untuk menggambar satu pagenya, karena umunya 1 chapter itu terdiri dari 25 pages,dalam pikiran saya dulu, saya akan mulai membuat webtoon ketika skill saya menurut saya sudah baik, namun,  heyyy tunggu kalian tidak perlu memiliki skill yang hebat untuk memulainya, namun kalian perlu memulai nya untuk menjadi hebat, kata orang sih seperti itu.

Untuk itu sekitar dua minggu lalu Webtoon pertama saya muncul di permukaan dengan judul Stigma,  jika kalian penasaran, bisa cek langsung, jangan lupa like, komen dan share ya. 

Karena itu saya akan berbagi pengalaman cara membuat Webtoon, walaupun belum lama namun dalam kurun waktu yang singkat ini, saya sadar kemampuan menggambar saya lebih cepat di banding sebelumnya,oleh karena itu saya akan share bagaimana cara efektif untuk membuat dan menerbitkan Webtoon.


TAHAP-TAHAP

 

  1. 1.   Pondasi, yang dimaksutkan pondasi disini adalah sebelum kita memulai membuat webtoon,kita harus benar benar membuat dasar dari kelanjutanya,yaitu terdiri dari:
    •  plot : untuk saya ketika membuat webtoon, saya ingin setiap chapternya menarik,jika itu memang seharusnya selesai maka tamat tanpa bertele-tele seperti sinetron yang kaga jelas, saya tidak akan membuat alur yang dipaksakan untuk memperpanjang webtoon, maka dari itu saya buat plot awal, klimaks dan anti klimaks, jadi saat saya memiliki cerita dasar, saya telah menetapkan bagaimana akhir webtoon tersebut / ending. 
    •  
    •  desain karakter: di tahapan ini kalian akan memulai mendesain karakter berdasarkan cerita dasar yang kalian buat, pastikan karakter memiliki cirikhasnya masing-masing baik dari fisik maupun sifatnya, agar pembaca mudah untuk membedakannya. Tak hanya itu dengan mendesai karakter dahulu, kalian akan memiliki patokan agar gambar yang kalian buat di kemudian hari tetap konsisten    
    •  
    •  cerita dasar:  disini kita membuat inti dari cerita yang ingin kita ambil,mulai dari background tempat, waktu dan sebagainya. contoh : kisah seorang gadis penjahit di jaman 1820 di inggris  yang jatuh cinta dengan seorang pangeran.  
The breaker adalah manhwa yang dikarang oleh Jeon keuk jin dan digambar oleh Park jin hwan ini memang sangat terkenal dan memiliki banyak fansnya,namun sayang ini bukanlah terbitan jepang, jika saja ini adalah manga, mungkin kita telah menonton ratusan episode anime the breaker.


Kita balik ke topik awal, apa saja yang membuat manhwa ini bisa sangat terkenal, check it out!!!


From zero to hero, mungkin ini adalah tema yang mainstream , namun tetap akan menjadi hits untuk shounen manhwa/manga, bekitu pula the breaker, mengambil cerita tentang anak remaja laki-laki bernama siwon yang  lemah, penakut yang selalu di bully oleh teman-teman kelasnya,  suatu ketika dia meminum pil yang diberikan oleh gurunya, dari sana mulailah perjalanan siwon memasuki dunia murim(pendekar).


Konflik anatara murid dan guru, tak hanya cerita mengenai bagaimana eratnya hubungan koo mon ryoung dengan muridnya siwon, namuan dengan adanya konflik-konflik diantara mereka menambah keseruan manhwa ini, contohnya volume 10, ketika siwon memukul koo mon ryopung untuk menyadarkanya dari  memasuki gerbang kegelapan sejati.



Adapun disuatu titik ketika siwon mengatakan bahwa dia tidak bisa mempercayai koo mon ryoung, dan koo mon ryoung bukanlah gurunya lagi, itu terjadi ketika koo mon ryoung membunuh kakek tetua klan sun woo.